LUAR BIASA!! Begini nih Yang akan terjadi pada Tubuhmu jika kamu Rutin minum air lemon hangat

ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280
Sejenis jeruk yang bernama lemon tidak hanya berfungsi untuk menyedapkan olahan makanan saja tapi juga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Segelas air hangat suam-suam kuku yang memiliki manfaat lebih baik daripada diminum dalam suhu biasa, apabila ditambah dengan perasan jeruk lemon tentunya merupakan kombinasi yang luar biasa.

Kita sudah sering mendengar manfaat minum air bagi kesehatan tubuh, bahkan dianjurkan untuk minum sekitar 1,5 liter air setiap harinya. Manfaat air jika diminum dalam kondisi hangat suam-suam kuku ternyata lebih maksimal. Berikut adalah manfaat minum air hangat suam-suam kuku yang dikutip dari Magforwoman:

1. Untuk pencernaan

Suhu air hangat yang hampir sama dengan suhu tubuh sangat baik bagi kesehatan pencernaan. Apabila kita mengkonsumsi air hangat usai makan, nutrisi dan zat bermanfaat dari makanan tersebut akan lebih mudah dicerna dan diserap oleh tubuh.

2. Untuk detoksifikasi

Proses pengeluaran racun dari dalam tubuh atau detoksifikasi akan jauh lebih lancar terjadi dengan air hangat yang kita minum.

3. Kulit bersih

Minum air hangat akan memicu kita mengeluarkan keringat, apalagi bila diminum seusai makan. Keadaan ini membuat kulit lebih bersih sebab racun-racun dari tubuh turut keluar bersama keringat.

4. Kesehatan tenggorokan

Mengkonsumsi es kadang memicu timbulnya peradangan di tenggorokan. Mengatasinya bisa dengan minum air hangat dengan tambahan perasan lemon dan madu.

5. Melancarkan sembelit

Apabila sedang mengalami sembelit, minum saja air hangat saat bangun tidur. Air hangat tersebut akan merangsang pergerakan usus hingga ke usus besar, serta membantu agar sembelit bisa teratasi.

6. Mengurangi stres

Konsumsi air hangat diyakini dapat mengurangi stres dan menenangkan pikiran. Apalagi bila ditambah dengan teh hijau, dan aroma perasan jeruk lemon.

Lemon mengandung banyak nutrien di dalamnya seperti vitamin C, vitamin B komplek, kalsium, besi, magnesium, potasium, dan serat. Bahkan lemon ternyata memiliki lebih banyak potasium daripada apel dan anggur. Selain kadungan nutrien yang kaya, aroma lemon juga ternyata dapat digunakan menjadi aromaterapi. Aroma minyak lemon tidak hanya berpengaruh pada sistem kekebalan tubuh manusia, tapi juga dapat meningkatkan mood.


Lemon ternyata juga mengandung manfaat yang banyak bagi lingkungan rumah kita, apalagi bila anda adalah ibu rumah tangga. Selain dapat menghilangkan bau amis ketika memasak ikan, lemon juga dapat membersihkan bekas kopi atau teh yang menempel pada gelas, membersihkan microwave dan oven, mengusir noda minyak, menghilangkan bau pada sekitar tempat sampah, menggosok bahan tembaga dan krom, mengusir semut atau serangga (bahkan kucing pun tidak menyukainya), melunakan gula merah, mengharumkan ruangan, menambah rasa, dan menghias hidangan dengan memanfaatkan kulitnya.

Fakta bahwa lemon dapat merusak email gigi kita tidak membuatnya menjadi buah yang harus dibuang jauh-jauh. Kita dapat mencampurkan perasan jeruk lemon ke dalam segelas air hangat suam-suam kuku untuk menghindari dan mengurangi kerasnya lemon. Bagi anda dengan berat badan kurang dari 68 kg, perasan setengah jeruk lemon cukup bagi anda. Sedangkan bagi anda yang memiliki berat badan lebih dari 68 kg, perasan sebuah jeruk lemon sesuai bagi anda. Agar mendapat manfaat kesehatan yang maksimal, sebaiknya kita meminum air lemon hangat ini di pagi hari, 15 hingga 30 menit sebelum sarapan.

Berikut adalah 10 manfaat minum air lemon hangat bagi kesehatan yang mungkin tidak kita ketahui.

1. Membantu melawan infeksi dari virus

Air lemon hangat merupakan cara peling efektif untuk mengurangi infeksi virus yang ditandai dengan sakit tenggorokan. Apabila kita juga mengkonsumsi jus lemon maka sistem kekebalan tubuh pun akan meningkat, kita akan secara bersamaan melawan infeksi dengan sempurna.

2. Meningkatkan tenaga

Air lemon hangat menyediakan energi tubuh ketika memasuki saluran pencernaan, dan juga membantu mengurangi kegelisahan dan depresi. Sari lemon bahkan memiliki efek menenangkan pada sistem saraf kita.

3. Menyegarkan pernafasan

Tidak hanya menyegarkan pernafasan, air lemon hangat juga membantu meringankan sakit gigi dan radang gusi. Karena kandungan asam sitrat dapat mengikis lapisan email gigi, maka tahanlah sebentar keinginan kita untuk menggosok gigi. Atau kita dapat menggosok gigi terlebih dahulu sebelum minum air lemon hangat.

4. Sumber potasium yang sangat baik

Kandungan potasium yang banyak dalam lemon menjadikannya sumber yang sangat baik. Potasium baik bagi kesehatan jantung dan juga otak serta fungsi saraf.

5. Meningkatkan imunitas tubuh

Vitamin C dipercaya sebagai peningkat sistem kekebalan tubuh kita, dan lemon mengandung banyak vitamin C. Ketika kita stres, itu artinya tingkat vitamin C dalam sistem tubuh kita sedang jatuh atau turun drastis. Inilah mengapa para ahli merekomendasikan untuk meningkatkan konsumsi vitamin C terutama pada hari-hari yang penuh tekanan.

6. Menjaga kulit bebas noda

Kandungan anti-oksidan dalam lemon tidak hanya mengurangi noda tapi kerutan juga. Lemon dapat juga diaplikasikan pada kulit untuk mengurangi bekas luka dan bintik tanda penuaan. Air lemon hangat yang mengurangi racun dalam darah kita tentu saja akan menjaga kesehatan dan cahaya pada kulit kita.

7. Membersihkan sistem tubuh

Air lemon hangat membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh kita dengan meningkatkan fungsi enzim, menstimulasi kinerja hati kita.

8. Membantu mengurangi berat badan

Lemon mengandung serat pektin yang membantu melawan rasa lapar. Bagian lemon yang mengandung serat pektin terbanyak adalah pada kulitnya.

9. Melegakan pencernaan

Air lemon hangat tidak hanya meningkatkan kesehatan pencernaan dengan menghilangkan racun di saluran pencernaan, tapi juga membantu untuk mengurangi gejala gangguan pencernaan seperti jantung terbakar, bersendawa, dan kembung.

10. Mengurangi peradangan

Apabila kita minum air lemon hangat secara teratur, tingkat keasaman tubuh, dimana penyakit dapat terjadi, akan berkurang. Air lemon hangat akan menghilangkan asam urat dalam tubuh kita, yang merupakan penyebab utama peradangan.

Selain 10 manfaat bagi kesehatan di atas, air lemon hangat juga ternyata dapat mengganti kebiasaan kita minum kopi di pagi hari. Air lemon hangat berfungsi hampir sama dengan kopi, kita akan merasa lebih tenang dan segar dalam memulai aktifitas. Tertarik untuk mencoba?

Sumber:
https://en.wikipedia.org/wiki/Lemon
http://www.lifehack.org/articles/lifestyle/11-benefits-lemon-water-you-didnt-know-about.html
http://www.beritasatu.com/food-travel/49383-10-manfaat-jeruk-lemon.html
http://sidomi.com/239974/tubuh-sehat-dengan-minum-air-hangat/

ADSENSE 336 x 280 dan ADSENSE Link Ads 200 x 90